Lanjut ke konten

MASTER ANALISIS BUTIR SOAL CAMPURAN (PILIHAN GANDA + URAIAN) VERSI SMP NEGERI 4 DOLOK PANRIBUAN

18 November 2010

MASTER ANALISIS BUTIR SOAL CAMPURAN (PILIHAN GANDA + URAIAN) VERSI SMP NEGERI 4 DOLOK PANRIBUAN

Salam jumpa kembali di Program Analisis Butir Soal Versi SMP Negeri 4 Dolok Panribuan.

Setelah selesai dengan Analisis Butir Soal Pilihan Ganda, Anaiisis Butir Soal Uraian, kurang lengkap rasanya jika tidak ada Analisis Butir Soal Campuran.

Program Aplikasi kali ini sebenarnya tidak jauh beda dengan Analisis sebelumnya. Hanya saja program aplikasi yg telah ada digabungkan menjadi satu. Program Aplikasi ini juga menggunakan Program Aplikasi Exel 2003.

Untuk jumlah soal, aplikasi ini mempunyai kapasitas : Pilihan Ganda Max 50 soal, Uraian Max 10 Soal.

Untuk penilaian pada aplikasi ini menggunakan rumus :

( skor perolehan Ganda + skor perolehan Uraian ) X Skala Nilai
( jumlah skor max Ganda + jumlah skor max Uraian )

Program Aplikasi penilaian ini tidak berlaku pada sistem penilaian 70% Ganda , 30% Uraian, Atau yang sejenis dengannya.

Untuk Analisis butir Soalnya tidak dapat dijadikan menjadi satu. Masing-masing jenis test dianalisis sesuai dengan jenis test nya. Namun Bapak/Ibu Guru tidak perlu repot, karena untuk analisis butir soal masing-masing jenis test sudah tersedia.

Untuk Analisis butir soal Pilihan Ganda Bapak/Ibu guru tidak perlu Repot, karena kita cukup memasukkan data jawaban siswa saja, secara otomatis nilai, remedial dan Analisis butir Soalnya sudah langsung muncul.

Untuk Analisis Butir Soal Uraiannya caranya sama dengan Analisis Butir Soal Uraian yg berdiri sendiri (hanya soal uraian saja), yaitu : klik sheet data uraian, copy dari nama sampai ranking, kemudian klik sheet copy rank, pastekan copyan tadi di kolom nama juga. Kemudian klik data, klik sortir, klik ok. Maka data akan teranking dari yang tertinggi ke yang terendah. Setelah itu untuk melihat jumlah kelas atas dan bawah, klik sheet atas bawah, lihatlah 25% dari peserta test!. Kemudian buka kembali sheet Copy Rank, copylah kelas atas dan bawah, pastekan ke sheet atas bawah ( sesuai dengan kelompoknya / atas pada kelompok atas, bawah pada kelompaok bawah). Setelah ini maka selesai sudah tugas kita untuk menganalisis butir soal uraiannya.

Oya Bapak Ibu sekalian, demi pengamanan rumus, seluruh sheet telah diprotek, kecuali sheet Copy Rank.

Untuk pengisian data Bapak/ibu Guru cukup klik pada list yang tersedia. Pengetikan hanya pada huruf/angka berwarna biru saja.

Untuk mengisi nama siswa, Bapak/Ibu guru cukup klik kelasnya saja, otomatis nama siswa akan muncul. Jadi kita tidak perlu mengcopy paste lagi.

Itulah sedikit gambaran aplikasi analisis butir soal campuran kali ini. Sekarang mari kita liat setiap sheetnya.

1. Sheet Data

Sheet Data ini memuat semua tentang data test, baik nama test, pengajar, KKM, SK, kunci jawaban, jawaban siswa dan lainnya yang berhubungan denagan data test. Sheet ini akan dibaca oleh sheet yang lain. Pada sheet inilah jawaban siswa dan skor perolehan dari masing-masing test kita ketik, baik Pilihan ganda, maupun Uraiannya.

2. Sheet Nilai.

Sheet nilai ini akan menampilkan nilai dari setiap siswa. Nilai yang ditampilkan sudah merupakan nilai gabungan dari nilai pilihan ganda dan uraian.

3. Sheet Remedial

Sheet ini menampilkan siswa yang ketercapaiannya kurang dari KKM. Pada sheet ini kita cukup mengetik hasil remedial siswa.

4. Sheet Analisis PG

Sheet ini menampilkan analisis butir soal khusus untuk soal Pilihan Ganda. Sheet ini akan tampil jika kita telah selesai mengisi data jawaban siswa pada sheet Data.

5. Sheet Kartu Soal

Sheet ini untuk Bapak/Ibu mengetikkan soal-soal yang diterima. Pada Sheet ini jenis test dapat dipilih.

6. Sheet Data Uraian

Sheet ini berisi data skor perolehan siswa untuk soal Uraian. Pada sheet ini kita tidak melakukan pengetikan apapun, karena sheet ini membaca sheet data untuk soal uraian.

7. Sheet Copy Rank

Sheet ini untuk meranking data yang kita copy dari sheet data uraian.

8. Sheet Atas Bawah

Sheet ini memuat data kelompok atas dan bawah

9. Sheet Analisis Uraian

Sheet ini merupakan hasil analisis butir soal uraian. Sheet ini akan tampak hasilnya jika kita telah memasukkan data kelas atas dan bawah

Seluruh Sheet telah disetup ke dalam kertas Folio F4. Untuk mendapatkan print out yg sempurna. Nah untuk itu Bapak/Ibu Guru harus mensetting kertas Folio F4 di Komputer / Laptop Bapak Ibu sekalian.

Untuk cara setting Folio F4 di Laptop/Komputer Bapak Ibu sekalian, dapat di baca pada blog saya juga. Hal ini agar print out yg dihasilkan sempurna.

Nah gimana Bapak/Ibu Guru,…….. tidak begitu repotkan???? walau analisis uraiannya blm serba otomatis, tapi cukup meringankan tugas kita.

Saya juga mengakui keterbatasan pengetahuan exel saya, saya belum bisa membuat formula yang secara otomatis data langsung masuk ke dalam sheet kelas atas dan bawah. Oleh sebab itu saya juga membuka pintu share kepada Bapak/Ibu demi kesempurnaan aplikasi Analisis Butir Soal Uraian ini.

Sekian dulu postingan saya kali ini,…..

Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi kita semua, terutama para Bapak/Ibu Guru Indonesia.

“SALAM PENDIDIKAN”

“WASALAM,………”

Harianto, S.Pd
NIP. 19790327 200604 1 006
HP : 081396662780

Bapak/Ibu Guru dapat mempelajari Filenya, Bapak/Ibu Download di :

Kik di sini

Download Video Tuturial Aplikasi Analisis Butir Soal Uraian di :

Klik di sini

 

27 Komentar leave one →
  1. 29 November 2010 01:03

    numpang dunlud ya pos, ikut belajar ah… Trims

  2. yoga permalink
    20 Desember 2010 14:16

    saya tertarik dengan program tersebut. tapi tampakknya hanya berlaku di sekolah bapak saja.gimana caranya biar dapat digunakan di tempat saya mengajar.

    yoga, guru matematika mts nurul ikhlas bekasi

    • 20 Desember 2010 20:51

      Salam Bapak Yoga ,…
      Jika Bapak tertarik, silahkan kirim data sekolah Bapak lewat email saya.
      1. Daftar seluruh Nama guru ( termasuk Kepsek )
      2. Daftar seluruh mata pelajaran
      3. Daftar seluruh Nama siswa
      4. Nama sekolah Lengkap

      Oya, file dalam format exel ya Pak, Bapak tinggal copy aja dari TU sekolah Bapak,…

      Jangan takut Pak,..Tidak begitu Komersil,…..
      Ni email saya : harianto7910@yahoo.co.id

      Trims Pak Yoga,…

  3. nuryadi permalink
    9 Januari 2011 15:54

    ooo itu ya komersil pak namanya, gitu aja kok malu bilangnya

    • 9 Januari 2011 16:34

      Pak Nuryadi,….. hahaha nampak x guru ya Pak,… 10.000 aja dianggap komersil,…
      (liat ada kata “Tidak Begitu Komersil”)
      Saya di warnet habisnya uda gak bisa dihitung Pak,…….
      Saya doakan Pak Nuryadi banyak Rezky,….

      Aamiin,…….

  4. nuryadi permalink
    9 Januari 2011 15:56

    ilmu itu jika dibagi pasti bertambah luas

    • 9 Januari 2011 16:46

      Ilmu yg didapatkan dengan penuh perjuangan akan lebih berkesan bagi kita,…..
      Password apapun bisa dijebol Pak,……
      Klo gak mau berkorban dikit, Usaha Pak, jangan kayak ember, cuma nuggu datangnya air hujan,…..

      Tapi trima ksih la Pak, uda coment,…..

  5. AMBAR permalink
    6 Februari 2011 17:16

    makasih ya Pak telah sharing program ini semoga bisa membantu para guru di Indonesia, kemarin saya punya program serupa namun saya otak atik malah rusak padahal belum saya copy sebelumnya…..

    • 6 Februari 2011 22:39

      ya Pak, sama2. silah kan untuk dipelajari dulu,…..
      file nya ini dalam bentuk rar Pak,…klo rusak silahkan ekstrak lagi,…

      Trims.

  6. Narno Kikil permalink
    11 April 2011 21:19

    ijin dwonload pak guru,…………….saya mau ikutan belajar nich……..

  7. con_edu permalink
    21 April 2011 20:53

    Halo Pk Harianto, salam kenal terima kasih share file aplikasinya..
    saya coba kirim file ke email anda semoga kita bisa saling share

  8. 11 Mei 2011 09:26

    OK Mas Consultan-Education,…. Trims,…
    Program Bpk lebih keren,…..

  9. muryanto permalink
    24 Mei 2011 22:37

    assalamu’alaykum,
    pak, gimana biar saya bsa gunakan itu program? gak bisa saya edit utk skul di tawangsari sukoharjo
    apa bisa minta tlg krim ke email saya pak, program yang ini dan program nilai raport

    jazakallah khoiron katsiron
    semoga Alloh memberikan rezaki pada bapak

    • 5 Juni 2011 21:50

      Wlkmsalam Mas Muryanto….

      Untuk dapatkan programnya Gampang Pak,…
      sms kan saja nama sekolah Bapak, dengan email Bapak,…
      Nti saya kirim kan ke email Bapak,..
      No HP saya ada di atas sudut kanan,….
      Wasalam,..

      Harianto,…

  10. 28 Juni 2011 21:37

    Assalamualaikum Wr. Wb

    Pak Guru, saya Anak SMP N 30 Palembang.
    Sekarang tinggal menunggu tes masuk SMA. tanggal 6 Juli.
    Mata Pelajarannya apa saja?
    Kalau Pak Guru punya soal dan bersedia membagikan ke E-Mail saya, saya berterimakasih.

    email saya : daudifadah@gmail.com

  11. 19 Oktober 2011 17:18

    terima kasih atas bantuannya//

    wassalam

  12. ahmad permalink
    24 November 2011 14:18

    assalamualaikum pak hariyanto,
    salam sukses pendidikan
    pak saya juga seorang guru nih. saya mau menggunakan formula yg sudah bapak temukan dalam menganalisis butir soal.
    kirimin saya lengkapnya atau saya tinggal download aja langsung pak.gimana sistematisnya pak.

    • 26 November 2011 22:39

      Wlkmslam,….
      Pak Ahmad cukup sms nama sekolah dan email Bapak.
      Nti saya krim lewat email

      Trims,….

  13. rosiana permalink
    30 November 2011 06:07

    salam sukses pendidikan
    pak saya seorang guru (tepatnya mahasiswa yg lg praktek ngajar) . yang lagi bingung …dan saya sangat membutuhkan master2 dalam menganalisis butir soal.
    tlong kirimin saya lengkapnya atau saya tinggal download aja . ini email saya rosiana_aya@yahoo.co.id

  14. Slamet Indarto,S.Pd permalink
    29 Januari 2012 15:47

    Bapak Harianto yang baik kami sangat berterima kasih atas tulisan bapak tentang analisis butir soal kami, ingin belajar lebih banyak dari Bapak tentang komputer karena kami sangat buta komputer makasih pak kami akan tulis email ke Bapak…GBU

  15. endangsadeli permalink
    27 Februari 2012 23:54

    ass …analisis butir soal pg sudah berhasil sy download pa , tp kenapa data siswanya ko ga bisa di edit ?

    • 28 Februari 2012 22:48

      Wlkmsalm,.. Jika Bpk tertarik sms aja nama sekolah dan email Bpak,…
      download filenya, dlm file ada aturanya Pak,..

      Trims,..

      Wasalam,…

  16. 17 Maret 2012 14:21

    makasih gannn……

  17. 18 September 2013 09:47

    Maaf, Link downloadnya error, Tolong Kirimkan ke email saya lukman7283@yahoo.com

  18. jenal permalink
    5 Desember 2013 18:17

    udah g bisa di download…

Tinggalkan komentar